RSS

Jogja Multi Predikat

Predikat
Predikat

Jogjakarta atau yang lebih dikenal dengan nama "Jogja", merupakan nama singkat dari kerajaan besar dimasa lalu, NgaJogjakarta Hadiningrat. Dibanding dengan provinsi lain di wilayah Indonesia, Daerah Istimewa Yogjakarta relatif termasuk kecil. Namun yang kecil mungil ini justru menarik dan mempesona. Berikut merupakan predikat nama-nama yang disandang oleh kota Jogjakarta :

1. Kota Pendidikan
Lebih dari 120 pendidikan tinggi berbasis di kota ini. Hampir semua bidang Ilmu Pengetahuan maupun profesi dapat ditemui disini. Tak heran jika kota ini dijadikan barometer pendidikan maupun pengetahuan bagi provinsi-provinsi lain.

2. Kota Pelajar
Jogjakarta dihuni oleh puluhan ribu pelajar dan mahasiswa yang berasal dari seluruh Indonesia. Setiap tahunnya justru mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Mereka bermukim di rumah kontrakan maupun kos yang tersebar merata diseluruh wilayah.

3. Indonesia Kecil
Berbagai ras dan suku dari seluruh pelosok Indonesia bermukim di kota ini. Mereka hidup damai berdampingan. Meskipun ditempat lain sering dijumpai adanya konflik antar etnis, namun hal tersebut tak pernah ditemui di Jogja. Hal ini menambah kehangatan dan kenyamanan kota ini.

4. Kota Budaya
Sebagai bekas kerajaan besar di masa lalu, Jogja memiliki peninggalan budaya yang tidak ternilai harganya.

5. Kota Perjuangan
Sesuai peranan heroiknya semasa perjuangan mengusir penjajah Belanda dari bumi Indonesia. Antara tahun 1946-1949 Jogjakarta pernah menjadi Ibukota negara Republik Indonesia.

6. Kota Gudeg
Kota ini memiliki berbagai jenis makanan tradisional, namun salah satu yang tidak tertandingi keunikannya adalah Gudeg. Makanan yang terbuat dari nangka muda ini telah terkenal di seantero Nusantara.

Ditulis Oleh : Boeztanoel ~ SEPUTAR JOGJA

Sobat sedang membaca artikel tentang Jogja Multi Predikat. Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya.

:: SeputarJogja ! ::

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

newer posts newer posts back home